Selasa, 23 November 2010

PENGARUH PENGETAHUAN TERHADAP PERILAKU KONSUMEN

PENGARUH PENGETAHUAN TERHADAP PERILAKU KONSUMEN

A.Pengetahuan dan evaluasi produk
Sebelum konsumen membeli suatu produk, konsumen harus mengetahui dahulu keunggulan, kelebihan serta kebaikan dari produk tersebut bila konsumen membeli. Pengenalan akan suatu invoasi baru dari sebuah pruduk kadang memerlukan upaya yang besar agar konsumen mengetahui produk tersebut selain produk yang sudah ada di pasaran.
Yang lebih mendasari, pemasar mutlak perlu memeriksa apa yang sudah diketahui oleh konsumen karena pengetahuan ini adalah faktor penentu utama dari perilaku konsumen. Apa yang konsumen beli , dimana mereka membeli, dan kapan wmereka akan membeli akan bergantung pada pengetahuan yang relevan mengenai keputusan dalam membeli.
Contoh kasus seseorang biasa menggunakan produk sariayu untuk tat arias wajah nya, lalu ia di tawari produk Avon yang sama kegunaan serta hasil dari tata rias tersebut, konsumen akan membeli produk yang terbaik bagi dirinya walaupun ada produk lain yang baru keluar serta memberikan hasil yang sama serta harga yang tidak terlalu beda.

B.Pengetahuan dan persepsi
Persepsi pada suatu produk ialah pengetahuan konsumen mengenai suatu barang yang konsumen beli, misalnya khasiat dari suatu barang atau produk yang subyek gunakan. Misalnya konsumen terlalu mempercayakan kesehatannya pada suatu produk yang dianggap berkhasiat dalam menyembuhkan masuk anginnya saat itu, namun ada orang juga yang tidak terlalu percaya terhadap khasiat dari produk tersebut.



C.Isi pengetahuan: pengetahuan produk, pembelian dan pemakaian

Isi pengetahuan merupakan pengetahuan konsumen akan suatu produk atau barang yang dipasarkan oleh pemasar akan diminati oleh pembeli atau tidak sehingga pembeli harus teliti terhadap suatu barang yang akan di tawarkan. Kebanyakan dari konsumen hanya melibatkan fakta sementara dalam melihat suatu produk tanpa memikirkan bagaimana kegunaan dari suatu produk tersebut karena pengetahuan yang didapatkan hanya sepitas atau sebatas penglihatan saat itu tanpa menyadari apakan barang tersebut akan saya butuhkan atau tidak.
Pengetahuan konsumen di bagi dalam tiga bidang umum, yaitu pengetahuan produk, pengetahuan pembelian, serta pengetahuan pemakai. Adapun penjelasannya yaitu:
1.Pengetahuan produk
Pengetahuan produk adalah pengetahuan konsumen akan suatu produk yang akan ia beli, sehingga informasi yang didapat mengenai suatu produk akan bermacam-macam. Pengetahuan produk meliputi:
•Kesadaran akan kategori produk
•Terminology akan sebuah produk
•Atribut atau cirri produk
•Kepercayaan tentang kategori produk secara umum

2.Pengetahuan pembelian
Pengetahuan pembelian meliputi bermacam potongan informasi yang dimiliki konsumen yang berhubungan erat dengan pemrolehan produk. Informasi meliputi dimana produk ini dapat dibeli dan kapan pembelian harus terjadi. Misalnya, saat suaru produk mobil keluaran terbaru akan diluncurkan, pembeli sudah memesan produk tersebut sebelum barang tersebut di lempar ke pasaran karena mobil tersebut hanya di jual beberapa buah saja atau yang lebih dikenal dengan limited edition.

3.Pengetahuan pemakai
Pengetahuan pemakan merupakan gambaran dari ketiga kategori embelian konsumen. Pengetahuan ini mencakup pengetahuan yang tersedia di dalam ingatan mengenai bagaimana suatu produk dapat digunakan dan apa yang di perlukan agar benar-benar menggunakan produk tersebut. Misalnya konsumen mengetahui apa kegunaan dari sebuah microwave tapi tidak mengetahui cara menggunakannya.



Daftar Pustaka

Engel, J F; Roger D B; Paul, W M. 1995. Perilaku konsumen jilid I. Jakarta : Binarupa Aksara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar